Terupdate

Mau Ikut Tabungan Emas Pegadaian? Simak Kelebihan dan Kekurangannya

Tabungan emas Pegadaian mulai banyak diminati masyarakat. Emas menjadi salah satu cara untuk berinvestasi sejak dahulu. Masyarakat Indonesia menganggap emas dapat dijadikan sebagai tabungan untuk masa depan.

Alasannya adalah emas dianggap sebagai “safe heaven” yang tahan pada inflasi. Dengan begitu emas cocok untuk memenuhi kebutuhan jangka panjang seperti memepersiapkan dana pendidikan anak, bisa menjadi tabungan haji, dan sebagainya.

Sebagai salah satu perusahaan BUMN, PT Pegadaian meluncurkan produk bernama tabungan emas. Ini merupakan layanan pembelian dan penjualan emas dengan fasilitas titipan dengan harga terjangkau. Tabungan emas Pegadaian tentu memberikan kemudahan pada masyarakat ketika ingin berinvestasi.

Jika Anda ingin investasi tabungan emas Pegadaian maka perlu memperhatikan keuntungan yang didapat dan apa saja kekurangannya.

Dengan dana yang tidak terlalu banyak, Anda dapat menyisihkannya dengan cara menabung mulai dari 5000 rupiah. Jadi setiap Anda menyetor uang tunai maka langsung terkonversi ke dalam bentuk gram di dalam buku rekening.

Setelah itu, jika sudah mencapai 5 gram emas maka tabungan emas Pegadaian dapat dicairkan. Dengan investasi emas di Pegadaian maka akan terjamin keasliannya. Tabungan emas juga mudah dicairkan mengingat emas bersifat liquid. Jadi jika Anda membutuhkan maka bisa langsung dicairkan.

PT Pegadaian juga menganggap investasi emas lebih mudah dicairkan dibandingkan dengan investasi tanah atau properti. Kelebihan tabungan emas Pegadaian lainnya adalah transaksi dapat dilakukan di melalui ATM sehingga tidak perlu mengantri di Pegadaian.

Dari beberapa kelebihan tersebut juga terdapat kekurangan yang perlu diketahui. Pertama adalah tidak semua Pegadaian memiliki layanan tabungan emas Pegadaian. Artinya hanya baru beberapa kota saja yang sudah menerapkan pelayanan investas tabungan emas tersebut.

Kemudian untuk mencetak tabungan atau mencairkan dana hanya boleh dilakukan di Pegadaian dimana pertama kali Anda melakukan registrasi. Dan untuk registrasi hanya bisa dilakukan di Pegadaian secara langsung.

Artinya tabungan emas Pegadaian belum bisa secara online. Untuk itu perlu diperhatikan ketika Anda berminat ikut tabungan emas Pegadaian. Kekurangan lainnya adalah terdapat kurs beli dan kurs jual pada investasi tabungan emas.